Relevance: Journal of Management and Business
Vol. 1 No. 1 (2018): RELEVANCE : Journal of Management and Business

Islamic Value Marketing dalam Keputusan Pembelian Konsumen Onlineshop

Afni Andita Putri (IAIN Surakarta)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2018

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Peran Islamic value  marketing dalam Viral Marketing terhadap Keputusan Pembelian (Studi pada Onlineshop Nellcodoxshop Solo). Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen dari Nellcodoxshop Solo. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik non probability sampling: purposive sampling, pengambilan sampel di ambil dari konsumen Nellcodoxshop yang sudah melakukan pembelian dengan total sampel 112 responden. Data dianalisis dengan menggunakan program SPSS fro Windows Release 20.0. Variabel dependen (Y) dari penelitian ini adalah Keputusan Pembelian. Variabel independen (X) dari penelitian ini adalah Viral Marketing dan variabel moderasi (Z) dari penelitian ini adalah Islamic value  marketing. Metode penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Untuk analisis data dengan menggunakan analisis regresi moderasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Viral Marketing berpengaruh  terhadap Keputusan Pembelian pada konsumen Nellcodoxshop. (2) Islamic value  marketing mampu memoderasi hubungan antara Viral Marketing dan keputusan pembelian pada konsumen Nellcodoxahop

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

relevance

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

RELEVANCE aims to publish articles in the field of Islamic Management and Business, including but not limited to research results, scientific studies, and field ...