Jurnal EECCIS
Vol. 16 No. 2 (2022)

Perancangan Single Fold Hairpin type Narrow-Band Microstrip Band Pass Filter dengan T-Shape Line Stub pada Aplikasi Jaringan Mid-Band 5G Telkomsel

Wahju Adi Prijono (Universitas Brawijaya)
Dimas Brahmantyo (Universitas Brawijaya)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2022

Abstract

Teknologi seluler Fifth Generation (5G) merupakan lompatan besar dalam kecepatan untuk perangkat nirkabel karena memberikan kecepatan data sebesar 10 hingga 100 kali lebih cepat dari jaringan 4G. Walaupun begitu terdapat suatu kendala dalam komunikasi 5G yang perlu diperhatikan, yaitu adanya RF noise yang menggangu proses kerja 5G. Penelitian ini membahas mengenai perancangan Microstrip Band Pass Filter dengan jenis Single Fold Hairpin dengan T-Shape Line Open Stub pada aplikasi jaringan Mid-band 5G Telkomsel. Desain Single Fold Hairpin type Narrow-Band Microstrip Band Pass Filter dengan T-Shape Line Open Stub mengalami reduksi ukuran sebesar 32,43% dibandingkan dengan Microstrip Band Pass Hairpin Filter tanpa Single Fold Resonator dan T-shape Line Open Stub. Didapatkan juga Return Loss sebesar -60,559 dB, Insertion Loss sebesar -5,5 dB, serta Bandwidth ketika Stopband Rejection sebesar -25 dB 490 MHz. Spurious Passband pada Single Fold Hairpin type Narrow-Band Microstrip Band Pass Filter dengan T-Shape Line Stub dapat dihilangkan sepenuhnya, berbeda dengan Microstrip Band Pass Hairpin Filter tanpa Single Fold Resonator dan T-shape Line Open Stub yang mengalami Spurious Passband pada 1,095 – 1,164 GHz serta 5,75 - 6 GHz dengan total 316 MHz.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

EECCIS

Publisher

Subject

Engineering

Description

EECCIS is a scientific journal published every six month by electrical Department faculty of Engineering Brawijaya University. The Journal itself is specialized, i.e. the topics of articles cover electrical power, electronics, control, telecommunication, informatics and system engineering. The ...