Abdine : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 1 No. 2 (2021): ABDINE : Jurnal Pengabdian Masyarakat

Pelatihan Pemetaan Potensi Wisata Berbasis Pemberdayaan Masyarakat Kabupaten Maros Sulawesi Selatan

Harifuddin Halim (Universitas Bosowa)
Ibrahim Ibrahim (STIEM BONGAYA MAKASSAR)
Rasyidah Zainuddin (STKIP DDI MAMUJU)



Article Info

Publish Date
06 Dec 2021

Abstract

Kabupaten Maros merupakan wilayah yang kaya budaya dengan potensi alam yang indah yang berpeluang menjadi aset wisata pemerintah setempat. Banyaknya potensi wisata tersebut tidak serta merta signifikan terhadap tingkat partisipasi masyarakatnya. Oleh karena itulah, dianggap perlu untuk memberdayakan masyarakat agar mereka sadar dan terlibat dalam pengembangan pariwisata lokal yang kemudian dapat berdampak terhadap kehidupan ekonomi mereka. Artikel ini bertujuan untuk mendeskripsikan kegiatan pemberdayaan masyarakat melalui pelatihan pemetaan pariwisata di Kabupaten Maros. Kegiatan pengabdian ini merupakan hasil kerjasama antara ADPERTISI dengan Pemerintah Kabupaten Maros dengan lokasi pelatihan di Kecamatan Bontoa. Pengabdian ini dihadiri oleh kurang lebih 40 warga masyarakat berasal dari berbagai kelompok seperti kelompok karang taruna, kelompok pencinta desa wisata. Pelatihan ini bertujuan (1) memetakan potensi wisata di Kabupaten Maros khususnya di Kecamatan Bontoa, dan (2) menyadarkan masyarakat atas potensi kesadaran yang mereka miliki untuk berkembang menjadi lebih baik. Pelatihan dilakukan dengan metode ceramah, tanya jawab, diskusi, dan FGD. Hasil pelatihan ini menghasilkan luaran-luaran sebagai berikut: (1) lahirnya pemetaan potensi wisata lokal di kecamatan Bontoa, (2) lahirnya banyak gagasan masyarakat tentang persoalan sosial terkait pariwisata, (3) Lahirnya kesediaan kelompok masyarakat untuk terlibat secara serius dalam mengembangkan potensi wisata lokal mereka

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

abdine

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Industrial & Manufacturing Engineering Social Sciences

Description

ABDINE ialah Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat yang didedikasikan untuk mempublikasi hasil-hasil kegiatan Pengabdian yang dilakukan oleh Dosen maupun akademisi. Jurnal Pengabdian Masyarakat ini merupakan jurnal bidang Ilmu Teknologi dan Ilmu – Ilmu Terapan seperti teknik komputer , teknik ...