Journal of Health, Education, Economics, Science, and Technology (J-HEST)
Vol. 1 No. 2 (2019): Journal of Health, Education, Economics, Science, and Technology

Pengaruh Kebiasaan Merokok dalam Ruangan terhadap Kejadian Pneumonia pada Balita

Safriadi Darmansyah (STIKES ST. Fatimah Mamuju)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kebiasaan merokok orang tua (Ayah) terhadap kejadian pneumonia pada balita. Penelitian ini menggunakan rancangan case control dengan pendekatan retrospektif , sampelnya adalah balita berumur satu bulan sampai lima tahun yang berkunjung di Puskesmas Tappalang Kabupaten Mamuju bulan Januari sampai Mei 2019. Hasil penelitian didapatkan dari 116 keluarga yang menjadi responden ada 77 keluarga yang memiliki kebiasaan merokok dalam ruangan yaitu 33 Ayah merokok kurang dari 10 batang setiap hari dan 46 Ayah merokok lebih dari 10 batang setiap hari, dan sisanya 39 keluarga tidak merokok dalam ruangan. Sedangkan dari 58 Kejadian pneumonia didapatkan ada 35 orang balita menderita pneumonia dan 23 orang yang menderita pneumonia berat. Selanjutnya data di uji dengan Korelasi Rank Spearman dan didapatkan hasil bahwa ada pengaruh kuat antara kebiasaan merokok ayah dalam ruangan rumah terhadap kejadian pneumonia di wilayah kerja Puskesmas Tappalang.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

2

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Library & Information Science Other

Description

J-HEST Journal of Health, Education, Economics, Science, and Technology diterbitkan oleh Forum Dosen Indonesia DPD Sulawesi Barat satu kali dalam enam bulan (Desember dan Juni). Jurnal ini sebagai media komunikasi ilmiah bidang kesehatan, pendidikan, ekonomi, sains, dan ...