NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Vol 9, No 9 (2022): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial

MODEL PENYALURAN FILANTROPI ISLAM SECARA PRODUKTIF

Anriza Witi Nasution (Keuangan dan Perbankan Syariah, Akuntansi, Politeknik Negeri Medan)
Diena Fadhilah (Keuangan dan Perbankan Syariah, Akuntansi, Politeknik Negeri Medan)
Anita Putri (Keuangan dan Perbankan Syariah, Akuntansi, Politeknik Negeri Medan)



Article Info

Publish Date
21 Nov 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan model pendayagunaan dana filantropi islam yang dapat diterapkan oleh lembaga zakat inisiatif zakat Indonesia. Model pendayagunaan ini diharapkan dapat membuat program penyaluran dana filantropi islam yang dilakukan oleh inisiatif zakat indonesia lebih berfariasi, efektif, dan efesien. Sehingga dapat menghasilkan kebermanfaatan lebih bagi para mustahik. Keberhasilan model pendayagunaan dana filantropi islam secara produktif ini dapat diukur dari persentasi keberhasilan lembaga zakat inisiatif indonesia dalam merubah mustahik menjadi muzaki. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengambilan data secara observasi, dan wawancara, dimana tim peneliti akan melakukan wawancara kepada amil dan para mustahik penerima dana filantropi islam produktif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa model penyaluran dana filantropi pada lemba zakat IZI dapat dibagi menjadi tiga proses yaitu, proses penghimpunan dna yang terbagi dalam dua aktivitas yaitu desain program dan promosi, selanjutnya adalah proses penentuan mustahik yang terdiri dari lima aktivitas yaitu menghitung dana filantropi yang akan disalurkan, mencari calon mustahik, memverifikasi calon mustahik, penetapan mustahik penerima manfaat, pengelompokan mustahik, dan proses terakhir adalah penyaluran dana filantropi yang terdiri dari empat aktivitas yaitu memberi pembinaan, memberikan dana filantropi, melakukan pendampingan, dan melakukan evaluasi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

nusantara

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial adalah suatu jurnal multidisiplin yang mencakup berbagai pokok persoalan dalam kajian ilmu-ilmu sosial dan humaniora. Secara khusus jurnal menaruh perhatian, namun tidak hanya terbatas, pada pokok-pokok persoalan tentang perkembangan ilmu pengetahuan sosial ...