Jurnal Teknologi Jurnal Ilmiah Fakultas Sains dan Teknik Universitas Nusa Cendana
Vol 15 No 2 (2021): Nopember 2021

METODE RCM UNTUK SISTEM PERAWATAN MESIN AMPLAS MULTIPLEKS PADA PABRIK PLYWOOD

Andi Prastiawan (Teknik Mesin Produksi dan Perawatan, Jurusan Teknik Mesin, Politeknik Negeri Malang)
Hari Rarindo (Teknik Mesin Produksi dan Perawatan, Jurusan Teknik Mesin, Politeknik Negeri Malang)
Eko Hendry (Teknik Mesin Produksi dan Perawatan, Jurusan Teknik Mesin, Politeknik Negeri Malang)
Syamsul Hadi (Teknik Mesin Produksi dan Perawatan, Jurusan Teknik Mesin, Politeknik Negeri Malang)
Utsman Syah Amrullah (Teknik Mesin Produksi dan Perawatan, Jurusan Teknik Mesin, Politeknik Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2021

Abstract

Realibility Centered Maintenance (RCM) merupakan metode untuk perawatan fisik dan suatu teknik yang dipakai untuk mengembangkan perawatan pencegahan (preventive maintenance) yang terjadwal. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui interval waktu perawatan dan nilai keandalan komponen kritis pada mesin amplas multipleks tipe BSGQR.R13X. Metode yang di gunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode Realibility Centered Maintenance (RCM) dengan melakukan langkah awal yaitu mengetahui fungsi serta kerusakan mesin kemudian membuat analisis tabel FMEA untuk menentukan komponen kritis, kemudian membuat analisis TTF Dan juga TTR untuk mengetahui nilai selang waktu dari proses terjadinya kerusakan hingga di perbaiki sampai terjadinya kerusakan kembali, kemudian membuat analisis MTTF dan MTTR untuk mengetahui waktu kerusakan, kemudian melakukan perhitungan nilai Realibility untuk mengetahui nilai keandalan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa untuk komponen kritis dari mesin Amplas Multiplek adalah pada sistem Pneumatik dengan interval perawatan 387.99 jam atau 18 hari kerja dan Nilai kehandalan/Reliability komponen kritis dari mesin Amplas Multiplek untuk sistem Pneumatik sebelum di lakukan perawatan Preventive adalah 0.85 atau sebesar 85 %. Dan nilai Reliability Dari sistem Pneumatik setelah di lakukan perawatan Preventive naik sebesar 7 % atau sebesar 92%.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jurnal_teknologi

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Control & Systems Engineering Engineering Environmental Science Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Teknologi diterbitkan dua kali setahun (Mei dan Nopember) oleh Fakultas Sains dan Teknik ( Sebelumnya bernama Fakultas Teknik) Undana. Jurnal ini menerbitkan Artikel Hasil Penelitian dan Kajian-Kajian Penelitian/Pustaka dalam bidang Teknik yang belum pernah diterbitkan media atau dalam jurnal ...