WIDYA LAKSANA
Vol 11 No 2 (2022)

Optimalisasi Peran Orang Tua Dalam Pemantauan Pertumbuhan, Perkembangan dan Stimulasi Balita pada Masa Pandemi Covid-19

Putu Irma Pratiwi (Universitas Pendidikan Ganesha)
Ni Komang Sulyastini (Universitas Pendidikan Ganesha)
Anjar Tri Astuti (Universitas Pendidikan Ganesha)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2022

Abstract

Penyakit Coronavirus 2019 (COVID-19) merupakan masalah kesehatan dunia. Langkah-langkah yang dilakukan pemerintah untuk mengendalikan pandemi ini menimbulkan dampak yang luas pada perekonomian, kehidupan sehari-hari dan semua aspek kehidupan anak. Gangguan pertumbuhan dan perkembangan seringkali tidak kentara dan sulit untuk diketahui, biasanya akan terdeteksi ketika sudah terjadi masalah. Proses skrining awal memungkinkan untuk menemukan anak-anak berisiko mengalami masalah dalam perkembangan. Orang tua memiliki peran yang penting dalam melakukan kegiatan ini. Tujuan Kegiatan ini untuk meningkatkan kemampuan orang tua dalam memantau pertumbuhan, perkembangan, pemberian stimulasi pada balita dirumah dan tercatatnya hasil pemantauan pada buku Kesehatan Ibu Anak (KIA). Metode kegiatan pengabdian ini adalah pelatihan. Hasil dari pengabdian ini terdapat peningkatan  pengetahuan pada orang tua balita mengenai pemantauan pertumbuhan dan perkempangan dilihat dari hasil pre dan posttest serta terlaksananya pemantauan pertumbuhan, perkembangan dan pemberian stimulasi pada balita dirumah.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPKM

Publisher

Subject

Other

Description

Widya Laksana is a scientific multidisciplinary journal published by Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Pendidikan Ganesha twice a year; January and ...