Manager : Jurnal Ilmu Manajemen
Vol 5, No 4 (2022): Special Issue

Pengaruh Kepemimpinan dan Kemampuan Kerja terhadap Kinerja Pegawai Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma

Dewi Dyah Widyastuti (Unknown)
Mochamad Subagio (Sekolah Tinggi Penerbangan Aviasi)
Evaf Maulina (Sekolah Tinggi Perpajakan Indonesia)
Eliza Eliza (Akademi Pariwisata Patria Indonesia)
Tri Erie Wardhani (Akademi Pariwisata Patria Indonesia)
Danang Djoko Susilo (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Dec 2022

Abstract

AbstractThe purpose of this study is to find out and analyze whether there is a partial or simultaneous influence of leadership and work ability on the performance of Air Marshal Suryadarma University employees. This type of research uses descriptive and correlational designs, survey methods by distributing questionnaires to respondents. The sampling technique used was Random Sampling of all 126 employees as a population, and a sample of 56 people was obtained using the Slovin formula (in Husein Umar, 2015). Data processing using SPSS Version 24 with descriptive analysis and hypothesis testing multiple regression analysis. The results of the study show that 1) partially, leadership variables affect employee performance. 2) partially work ability variables affect employee performance. 3) simultaneously the variables of leadership and work ability affect employee performance. The conclusion is that leadership and work ability affect the performance of Dirgantara University Marshal Suryadarma employeesAbstrakTujuan dari penelitian yaitu untuk mengetahui dan menganalisis apakah ada pengaruh secara parsial ataupun simultan kepemimpinan dan kemampuan kerja terhadap kinerja pegawai Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma.  Jenis penelitian menggunakan desain deskriptif dan korelasional, metode survey dengan menyebarkan kuesioner kepada responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu Random Sampling dari semua pegawai yang berjumlah 126 orang sebagai populasi, dan diperoleh sampel sejumlah 56 orang menggunakan rumus Slovin (dalam Husein Umar, 2015). Pengolahan data menggunakan SPSS Versi 24 dengan analisis deskriptif dan pengujian hipotesis analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan 1) secara parsial variabel kepemimpinan   memengaruhi kinerja pegawai. 2) secara parsial variabel kemampuan kerja   memengaruhi kinerja pegawai. 3) secara simultan variabel kepemimpinan   dan kemampuan kerja memengaruhi kinerja pegawai. Kesimpulannya bahwa kepemimpinan dan kemampuan kerja memengaruhi kinerja pegawai Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Manager

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Manager : Jurnal Ilmu Manajemenadalah jurnal program studi manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ibn Khaldun Bogor. Jurnal ini sebagai media publikasi karya ilmiah ilmu Manajemen dengan scope Manajemen Sumber Daya Manusia.Manajemen Pemasaran,Manajemen Keuangan,Manajemen Keuangan ...