Briliant: Jurnal Riset dan Konseptual
Vol 7, No 4 (2022): Volume 7 Nomor 4, November 2022

Desain Woodstove Portable Untuk Menghasilkan Tenaga Listrik

Hendi Lilih Wijayanto (POLITEKNIK INDUSTRI LOGAM MOROWALI)
Angga Tegar Setiawan (POLITEKNIK INDUSTRI LOGAM MOROWALI)
Kadex Widhy (Unknown)
Kadriadi Kadriadi (Unknown)
Amiruddin Amiruddin (Unknown)
Vincentius Sulistyoaji Nugroho (Unknown)
Ageng Muhammad Raihan (Unknown)
Dwika Dendrawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Nov 2022

Abstract

Saat ini penggunaan kayu bakar untuk kegiatan memasak serta sebagai pemanas telah menjadi sangat populer, terutama pada saat kegiatan berkemah. Perapian dan tungku dengan bahan bakar padat yang menghasilkan panas dengan biaya rendah dari kayu bakar yang ada disekitar fungsi utama menggunakan panas dari tungku adalah untuk memanaskan air dan panas tungku menghasilkan listrik merupakan manfaat tambahan. Manfaat tambahan juga dapat dihubungkan dengan pembangkit listrik skala mikro, diwujudkan dengan menggunakan termoelektrik generator. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan desain tungku berbahan bakar kayu yang terintegrasi dengan termoelektrik generator yang tersedia secara komersil. Sehingga mendapatkan tegangan dari termoelektrik generator yang dapat menghasilkan energi listrik yang maksimal. Tungku dirancang dengan dimensi panjang 30cm lebar 20cm dan tinggi 17cm yang menggunakan 4 buah termoelektrik generator yang dipasang secara parallel pada dinding tungku.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

BRILIANT

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Education

Description

BRILIANT : Jurnal Riset dan Konseptual published by Universitas Nahdlatul Ulama Blitar. Published four times a year in print and online. Journals are published every three months, in February, May, August and November. The article topics contained in this journal are the results of research and ...