Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Vol. 8 No. 2 (2020): Jurnal Ilmiah Teknik Industri (Jurnal Keilmuan Teknik dan Manajemen Industri)

EVALUASI PENANGANAN KEMASAN UBC DI BANK SAMPAH DAN PENGEPULNYA MENGGUNAKAN PENDEKATAN ERGONOMI PARTISIPASI

helena juliana kristina (Program Studi Teknik Industri, Universitas Tarumanagara)
Wilson Kosasih (Program Studi Teknik Industri, Universitas Tarumanagara)
Lithrone Laricha Salomon (Program studi Teknik Industri, Universitas Tarumanagara)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2020

Abstract

Dalam jangka panjang, industri di Indonesia dihimbau untuk menerapkan prinsip ekonomi sirkular. Nilai dari sebuah produk atau material dijaga dan dimanfaatkan selama mungkin, sehingga timbunan sampah dapat dibatasi sekecil mungkin. PT. Tetra Pak telah melakukan pendekatan open loop model ekonomi sirkular. Sejak 2018 hingga sekarang, proyek pengumpulan kemasan UBC telah dilakukan menggunakan pendekatan ergonomi partisipasi, sebagai tabungan sampah terpilah di Tangerang Selatan. Tujuan penelitian ini adalah mengevaluasi penanganan kemasan UBC di tingkat bank sampah dan pengepulnya di Kota Tangsel, sebagai bagian dari bentuk dialog yang konsisten. Metode pengambilan data dilaksanakan dengan wawancara, diskusi dan penyebaran kuesioner. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa perlu terus dibangun hubungan kerja sama, saling menghargai dan memahami antara semua mitra dalam kegiatan yang sudah berjalan. Hasil evaluasi juga menunjukkan opini dari pengurus bank sampah bahwa PT. Tetra Pak Indonesia sudah peduli pada permasalahan sampah kemasannya.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

industri

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Industrial & Manufacturing Engineering Transportation

Description

Jurnal Ilmiah Teknik Industri is a scientific journal as a tool of Knowledge development in Industrial Engineering and Industrial management field. This journal consist of lecturers, researchers and partitions study. The Industrial Engineering Scientific Journal is published by the Industrial ...