Besaung : Jurnal Seni Desain dan Budaya
Vol 7, No 2 (2022): September

PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP PERTUNJUKAN KOMPANG PADA PESTA PERNIKAHAN DI KELURAHAN BELIUNG KOTA JAMBI

Sri Ramadhanti (Universitas Jambi)
Ofa Yutri Kumala (Universitas Jambi)



Article Info

Publish Date
26 Sep 2022

Abstract

Kesenian Kompang yang berada di kelurahan Beliung merupakan pertunjukkan di pagi hari dalam acara arak-arakan pengantin untuk prosesi penyambutan mempelai pengantin pria di rumah mempelai pengantin wanita. Acara arak-arakan oleh musik Kompang ini diawali dari rumah pengantin pria ke rumah pengantin wanita. Hal inilah yang menjadi ketertarikan penulis untuk melakukan riset terhadap kesenian Kompang yang telah menjadi budaya dalam kehidupan masyarakat Beliung dan kesenian ini mendapatkan apresiasi yang baik karena sangat banyak sekali penonton yang menyaksikan kesenian tersebut. Penelitian ini bertujuan melihat seperti apa persepsi masyarakat Kelurahan Beliung yang meliputi Ninik Mamak, Tuo Tengganai, Alim Ulama, Cerdik Pandai dan Generasi Muda dalam melihat pertunjukan Kompang dan bagaimana keberadaan kesenian tersebut ditengah-tengah masyarakat Kelurahan Beliung Jambi dalam rangkaian upacara pernikahan.Penelitian ini bersifat mendeskripsikan tentang persepsi masyarakat terhadap Kompang pada pesta pernikahan di Kelurahan Beliung Kota Jambi. Hasil penelitian yang ditemukan adalah pertunjukan Kompang dalam upacara pesta pernikahan di Kelurahan Beliung merupakan sebuah kesenian arak-arakan pengantin pria ke rumah pengantin wanita. PersepsiĀ  dari Ninik Mamak bertanggapan kesenian ini bagus karena sudah membaur dengan masyarakat. Tuo Tengganai bertanggapan Kompang sudah menjadi tradisi yang tidak bisa dihilangkan. Alim Ulama bertanggapan Kompang sangat bagus karena sesuai dengan ajaran agama Islam. Cerdik Pandai bertanggapan Kompang bisa dijadikan media pendidikan seni dan budaya bagi generasi muda.Generasi Muda bertanggapan positif karena sudah menjadi tradisi dan ciri khas budaya Jambi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Besaung

Publisher

Subject

Arts Social Sciences

Description

Besaung is a scientific journal Visual Communication Design Study Program, Faculty of Government and Culture of the University of Indo Global Mandiri which includes the results of research, meetings, community service, conceptual coordination (thinking), and analytical studies in the fields of art, ...