JPEKBM (Jurnal Pendidikan Ekonomi, Kewirausahaan, Bisnis dan Manajemen)
Vol 6, No 1 (2022): JPEKBM (Juli,2022)

PENGARUH GAYA HIDUP, KUALITAS PRODUK DAN CITRA MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SEPATU SANDAL EIGER DI STORE WIYUNG SURABAYA

Gilang Firmansyah (Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur)
Supriyono Supriyono (Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh gaya hidup, kualitas produk dan citra merek terhadap keputusan pembelian sepatu sandal Eiger di Store Wiyung Surabaya. Metode penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dimana variabel dependen adalah keputusan pembelian dan variabel independen dalam penelitian ini adalah gaya hidup, citra merek dan kualitas produk. Pengambilan sampel menggunakan teknik Purposive Sampling terdapat 85 responden dan analisis data dilakukan dengan metode Partial Least Square (PLS). hasil analisis penelitian ini bahwa Gaya Hidup berpengaruh terhadap keputusan pembelian sepatu sandal Eiger di Store Wiyung Surabaya dengan path coefficients sebesar 0.149310, dan nilai T-statistic sebesar 2.176391 > 1,96 (nilai T-tabel dari Zα = 0,05), Kualitas Produk berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian sepatu sandal Eiger di Store Wiyung Surabaya dengan path coefficients sebesar 0.499406, dan nilai T-statistic sebesar 4.991450 > 1,96 (nilai T-tabel dari Zα = 0,05) dan Citra Merek berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian sepatu sandal Eiger di Store Wiyung Surabaya dengan path coefficients sebesar 0.168160, dan nilai T-statistic sebesar 2.060594 > 1,96 (nilai T-tabel dari Zα = 0,05).

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

ekonomi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

JPEKBM (Jurnal Pendidikan Ekonomi, Kewirausahaan, Bisnis dan Manajemen) dengan E-ISSN 2581-0707 merupakan open access peer reviewed journal yang diterbitkan oleh Program Studi pendidikan Ekonomi STKIP PGRI Jombang. JPEKBM memuat artikel yang fokus pada pendidikan ekonomi, kewirausahaan, bisnis, dan ...