Journal of Educational Administration and Leadership (JEAL)
Vol 3 No 1 (2022): Vol 3 Issue 1 (2022)

Persepsi Santri Terhadap Pengelolaan Asrama Gubuk Tradisional di Pesantren Musthafawiyah Purba Baru Mandailing Natal

Siswani Siswani (Administrasi Pendidikan, Universitas Negeri Padang)
Jasrial Jasrial (Administrasi Pendidikan, Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
17 Nov 2022

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi dari pesantren yang sudah lama di dirikan sekitar 1 abad lebih. Keunikan dari pesantren ini adalah asrama gubuk yang masih di pertahankan sampai sekarang. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi tentang seberapa baik persepsi santri terhadap pengelolaan asrama gubuk tradisonal di pesantren Musthafawiyah Purba Baru berjumlah 1.076 orang. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini yaitu analisis statistik deskriptif. Teknik analisis data di mulai dari verifikasi data dilanjutkan melakukan tabulasi data lalu menghitung skor rata-rata setiap item dan mendeksripsikan data yang telah diolah. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 100 orang. Penentuan sampel menggunakan teknik random sampling dengan model angket model skala Likert yang sudah diuji validitas dan relibilitas. Hasil penelitian diketahui: Persepsi santri tehadap pengelolaan asrama gubuk tradisional di Pesantren Musthafawiyah Purba Baru Mandailing Natal dari aspek perencanaan dengan kategori baik yakni sebesar 4,31. Persepsi santri tehadap pengelolaan asrama gubuk tradisional di Pesantren Musthafawiyah Purba Baru Mandailing Natal dari aspek pengorganisasian dengan katogeri baik yakni sebesar 4,28. Persepsi santri tehadap pengelolaan asrama gubuk tradisional di Pesantren Musthafawiyah Purba Baru Mandailing Natal dari aspek pengkoordinasian dengan kategori baik yakni sebesar 3,96. Persepsi santri tehadap pengelolaan asrama gubuk tradisional di Pesantren Musthafawiyah Purba Baru Mandailing Natal dari aspek pengarahan dengan kategori baik yakni sebesar 4,22. Persepsi santri terhadap pengelolaan asrama gubuk tradisional di Pesantren Musthafawiyah Purba Baru Mandailing Natal dari aspek pengawasan dengan kategori baik yakni sebesar 3,51.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jeal

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Social Sciences Other

Description

Ruang Lingkup pembahasan Journal of Educational Administration and Leadership (JEAL) yaitu perencanaan pendidikan, manajemen pendidikan, pengawasan pendidikan, kepemimpinan, manajemen sekolah, administrasi sekolah, manajemen sumber daya manusia, komunikasi organisasi, hubungan masyarakat, ...