Tri Dharma Mandiri: Diseminasi dan Hilirisasi Riset Kepada Masyarakat (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat)
Vol 2, No 1 (2022)

Pendampingan Kader PKK Kota Surabaya Dalam Upaya Peningkatan Kesehatan Masyarakat Melalui Pengenalan dan Penggunaan Obat yang Efektif dan Aman

Esti Hendradi (Fakultas Farmasi Universitas Airlangga)



Article Info

Publish Date
09 Aug 2022

Abstract

Kesehatan merupakan hal yang penting bagi setiap manusia. Salah satu upaya peningkatan kesehatan masyarakat adalah melalui pemberian kesadaran tentang pemahaman masyarakat terhadap obat yaitu cara mendapatkan, menggunakan, menyimpan, dan membuang obat (DAGUSIBU). Surabaya merupakan kota besar dengan penduduk yang banyak sehingga diperlukan suatu cara yang tepat untuk pemahaman DAGUSIBU. Pemberdayaan kader PKK Kota Surabaya dan kader PKK kecamatan merupakan aset yang sangat berperan dalam keberhasilan pengabdian kepada masyarakat. Tujuan pendampingan penyuluhan ini adalah untuk mengefektifkan pemahaman masyarakat tentang DAGUSIBU di wilayah Surabaya. Pelaksanaan penyuluhan DAGUSIBU dilakukan secara berjenjang melalui PKK Kota Surabaya. Pendampingan penyuluhan dimulai dari kader PKK Kota Surabaya di Kantor PKK Kota Surabaya, kemudian kader PKK Kota Surabaya meneruskan ke kader di kecamatan masing-masing. Metode penyuluhan ini menggunakan metode ABCD sebab sebelum penyuluhan masyarakat sudah memahami tentang DAGUSIBU. Hal ini terbukti pada saat pre-test yaitu PKK Kota Surabaya pemahamannya sebesar 62,39%, PKK Kecamatan Rungkut 75%, dan Kecamatan Pabean Cantian 68,75%. Berdasarkan hasil post-test peserta penyuluhan, didapatkan hasil post-test penyuluhan kader PKK di Kecamatan Rungkut dan Pabean Cantian lebih bagus dibandingkan dengan yang di PKK Kota Surabaya. Peningkatan pemahaman di PKK Kota Surabaya setelah penyuluhan adalah 88,70% sedangkan kader PKK Kecamatan Rungkut 90,91% dan Kecamatan Pabean Cantian adalah 93%. Hal ini menunjukkan bahwa dengan penyuluhan yang berjenjang dapat meningkatkan pemahaman masyarakat tentang DAGUSIBU. Metode pendampingan pemahaman DAGUSIBU secara berjenjang menunjukkan hasil peningkatan yang baik sehingga metode ini dapat diterapkan di kota-kota besar lainnya yang ada di Indonesia.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jtridharma

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Health Professions Public Health Social Sciences

Description

Fokus jurnal ini adalah pemberdayaan masyarakat, teknologi tepat guna, serta hasil riset berbagai bidang ilmu yang siap didiseminasikan dan dihilirisasikan untuk mendidik dan langsung diterapkan kepada masyarakat ...