Jurnal Kiprah Pendidikan
Vol. 1 No. 3 (2022): Jurnal Kiprah Pendidikan | Juli 2022

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA MENGGUNAKAN APLIKASI SCRATCH UNTUK MENINGKATKAN HIGHER ORDER THINKING SKILL SISWA SEKOLAH DASAR

Nadhira Azra Khalil (Universitas Samudra)
Muhammad Rizki Wardana (Universitas Samudra)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2022

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil kemampuan Higher Order Thinking Skill siswa sekolah dasar. Rendahnya kemampuan Higher Order Thinking Skill siswa ini diakibatkan oleh proses pembelajaran yang dilaksanakan oleh guru belum sesuai dengan karakteristik pembelajaran SD dan karakteristik perkembangan era revolusi industry 4.0 yang berkaitan dengan teknologi dalam memecahkan permasalahan. Tujuan dari Penelitian ini adalah untuk mengembangkan sebuah media pembelajaran matematika menggunakan aplikasi scratch untuk meningkatkan Higher Order Thinking Skill siswa sekolah dasar yang valid, praktis dan efektif. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan menggunakan desain 4D. Instrumen pengumpulan datamenggunakan intrumen angket validasi, angket respon guru, angket respon siswa dan instrument tes Higher Order Thinking Skill. Teknik analisis data dengan cara mencari rata-rata skor penilaian yang kemudian dikonversikan dengan kategori yang sudah ditetapkan. Hasil penelitian menyatakan bahwa media pembelajaran ini mendapatkan skor rata-rata 100,5 dengan kategori sangat valid. Uji praktikalitas aspek guru terhadap mendapatkan skor 90,00 dengan kategori sangat praktis dan mendapatan skor 95,00 untuk aspek siswa dengan kategori sangat praktis. Uji efektivitas terhadap Higher Order Thinking Skill mengalami peningkatan sebanyak 27% dengan kemampuan awal mendapatkan skor 56,33 naik menjadi 83,33.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

kpd

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal Kiprah Pendidikan [ 2827-8909 (online) | 2810-0433 (print) ] aims to develop and disseminate science and technology through the scientific article of research and study of concepts or theories as an effort to enrich the scientific knowledge in the field of education and teaching. Jurnal ...