INFOKAM
Vol 18, No 2 (2022): Nomor 2/Th. XVIII/September 2022

Analisis Pengaruh Sistem Pengelolaan Dan Sistem Pelatihan Terhadap Kompetensi Peserta Didik Di LP2K Aicom Blora

Arini Novandalina (STIE SEMARANG)
Fidyah Yuli Ernawati (STIE Semarang)
Rokhmad Budiyono (STIE Semarang)



Article Info

Publish Date
14 Dec 2022

Abstract

Lembaga kurusus ikut berperan dalam meningkatkan kompetensi sumber daya manusia dalam dunia kerja, salah satunya adalah lembaga Pendidikan dan Pelatihan di LP2K Accounting Informatika Computer (AICOM). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh pengelolaan dan pelatihan dalam mengasah Kompetensi Peserta Didik di LP2K AICOM Bloran. Populasi dalam penelitan ini yaitu peserta didik pada LP2K AICOM Bloran sebanyak 102 peserta dengan sampel sebanyak 51 peserta. Pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan kuesioner. Sedangkan alat analisis dalam penelitan ini menggunakan analisis regresi berganda menggunakan software SPSS. Berdasarkan analisis data menunjukan bahwa: sistem pengelolaan berpengaruh terhadap kompetensi peserta didik sedangkan sistem pelatihan tidak berpengaruh terhadap kompetensi peserta didik. Dari hasil analisis data pada penelitian ini maka penulis menyarankan bagaimana pentingnya sistem pengelolaan yang baik serta maksimal agar peserta kursus puas dan memiliki pengalaman yang berguna untuk kedepannya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jurnal

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Ilmiah INFOKAM terbit setiap 6 bulan sekali ( 2 X dalam setahun, bulan Maret & September) oleh P3M AMIK “JTC” Semarang dengan maksud sebagai media informasi tentang Komputer, Akuntansi dan Manajemen bagi Sivitas Akademika pada khususnya dan masyarakat pada ...