JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Vol. 5 No. 9 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)

Analisis Kajian Stilistika pada Novel “Harap Wujud Rindu yang Selalu Menyapa” Karya Elda Rina

Manik, Ruth Valentina (Unknown)
Siagian, Beslina Afriani (Unknown)
Saragih, Elza Leyli Lisnora (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2022

Abstract

Penelitian relevan yang digunakan untuk mencari mengetahui persamaan serta perbedaan penelitian yang saat ini sedang disusun dengan penelitian orang lain dengan membandingkan penelitian satu dengan penelitian yang lainnya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif yang merupakan penelitian dengan menggunakan gambaran berupa suatu peristiwa keadaan secara objektif ataupun berdasarkan fakta yang ada, karakteristik, serta kualitas hubungan dari objek yang akan diteliti. Itu sebabnya metode penelitian deskriptif kualitatif sangat sesuai dalam menemukan dan mendeskripsikan data yang akan dikaji pada novel yang berjudul Harap Wujud Rindu Yang Selalu Menyapa Karya Elda Rina. Teknik pengumpulan data merupakan langkah yang amat strategis dalam penelitian, karena target utama dari penelitian adalah memperoleh data. Teknik pengumpulan data dapat dilakukan dalam berbagai pengaturan, berbagai sumber, dan berbagai cara (Sugiyono, 2018:224). Maka, teknik pengumpulan data yang gunakan oleh peneliti yaitu dengan membaca, menandai, dan mencatat. Penelitian ini berfokus pada analisis stilistika dengan permasalahan yang sudah ditentukan serta hasil penelitian ini mencangkup diksi atau pilihan kata dan gaya bahasa yang terdapat pada novel Harap Wujud Rindu yang selalu Menyapa karya Elda Rina.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JIIP

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Other

Description

JIIP – Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Jurnal ilmiah ber-ISSN yang difokuskan pada keilmuan pendidikan secara umum antara lain: Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Teknologi Informasi, Pendidikan ...