Jurnal Pengabdian Nasional (JPN) Indonesia
Vol. 3 No. 2 (2022): Juli-Desember

Edukasi Program 8000 Hari Pertama Kehidupan (HPK) untuk Memutus Siklus Stunting

Rahayu Widaryanti (Universitas Respati Yogyakarta)
Istri Yuliani (Universitas Respati Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
08 Aug 2022

Abstract

Program 8000 hari pertama kehidupan merupakan salah satu Langkah untuk memutus siklus stunting, dimana program ini dimulai sejak terjadinya konsepsi hingga individu berusia 19 tahun. Program 8000 HPK pertamakali diterapkan di Kota Yogyakarta melalui peraturan Walikota Yogyakarta No 41 tahun 2021 yang kemudian di ikuti oleh beberapa wilayah lain di Indonesia. Kegiatan edukasi program 8000 HPK ini dilakukan di Desa Sitimulyo. Piyungan Bantul, DIY dengan pada tanggal 7 Juli 2022 dengan jumlah peserta 24 kader kesehatan. Peserta memiliki antusias yang tinggi mengingat program 8000 HPK merupakan program baru dan belum familiar. Kegiatan edukasi juga menggunakan media stiker smart chart, stiker smart chart ini merupakan alat bantu untuk edukasi yang berisi tentang pengertian stunting, dampak stunting, cara pencegahan stuinting dan alat bantu mengukur tinggi badan balita. Peserta telah menerima materi edukasi mengenai praktik memutus siklus stunting melalui program 8000 HPK dan masih memerlukan sosialisasi lebih lanjut dan memerlukan pendampingan terkait program pencegahan stunting.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpni

Publisher

Subject

Religion Humanities Education

Description

Jurnal Pengabdian Nasional (JPN) Indonesia diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) AMIK Indonesia dalam rangka mendukung upaya pemerintah Republik Indonesia, khususnya Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (BRIN) untuk meningkatkan jumlah publikasi ...