Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Ungu ( Abdi Ke Ungu)
Vol. 4 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Ungu ( ABDI KE UNGU)

IMPLEMENTASI E-LIBRARY PADA PERPUSTAKAAN SMK BINA LATIH KARYA

Erliyan Redy Susanto (Universitas Teknokrat Indonesia)
Ajeng Savitri Puspaningrum (Unknown)
S. Samsugi (Universitas Teknokrat Indonesia)
Dian Pratiwi (Universitas Teknokrat Indonesia)
Feby Amanda (Unknown)
Muhamad Taufik Adha Pratama (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Aug 2022

Abstract

Penerapan berbagai sistem informasi dalam pelayanan civitas akademika merupakan salah satu implementasi teknologi informasi yang mampu membantu peningkatan nilai akreditasi sekolah dengan meningkatkan kepuasan siswa. Perpustakaan merupakan salah satu fasilitas yang menunjang kegiatan proses belajar. Namun, sebagian besar institusi belum menyediakan layanan perpustakaan berbasis teknologi. SMK Bina Latih Karya merupakan salah satu sekolah yang masih melakukan layanan perpustakaan secara konvensional yang dinilai belum efektif. Selain itu, fasilitas yang tersedia dapat dikatakan masih minim mengingat ruangan perpustakaan masih belum tetap sehingga penyusunan buku koleksi masih belum rapi serta belum tersedia kartu keanggotaan perpustakaan menyulitkan pustawan dalam sirkulasi peminjaman buku sehingg perlu dikembangkan sistem perpustakaan elektronik guna meningkatkan efektifitas layanan dan kepuasan siswa. Implementasi e-library dikembangkan menggunakan SLiMS dan dapat diakses melalui jaringan internet. Kegiatan tersebut menjadi bentuk pengabdian masyarakat yang memberikan kepuasan kepada mitra sebesar 95,83% dan kepuasan penggunaan sistem sebesar 91,67% karena memudahkan kegiatan pengelolaan perpustakaan menjadi lebih optimal serta membantu meningkatkan citra sekolah dengan digitalisasi pendidikan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Abdi

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat UAP ( ABDI KE UAP) is an open access journal and peer-reviewed that publishes either original article or reviews. This journal focuses on 1. Pembangunan manusia dan daya saing bangsa 2. Kesehatan Masyarakat 3. Pengelolaan wilayah pedesaan berkearifan lokal 4. ...