PRAJA observer: Jurnal Penelitian Administrasi Publik
Vol. 2 No. 06 (2022): MANAJEMEN PUBLIK

PERAN KEPALA DESA DALAM PENGEMBANGAN DESA WISATA LONTAR SEWU DESA HENDROSARI KECAMATAN MENGANTI KABUPATEN GRESIK

Vicka Pramesti (Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya)
Endang Indartuti (Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2022

Abstract

Dalam penelitian ini diidentifikasi dan dideskripsikan peran kepala desa dalam pengembangan pada desa wisata Lontar Sewu di Desa Hendrosari Kecamatan Menganti Kabupaten Gresik. Penelitian ini memakai tiga indikator untuk mengetahui peran dari kepala desa yaitu motivator, fasilitator, dan mobilisator bertujuan untuk menjelaskan peran kepala desa. Jenis penelitian adalah deskriptif kualitatif. Proses pengumpulan data yang menggunakan teknik pengumpulan data sekunder, yaitu dengan studi literatur. Dengan mengumpulkan data, mereduksi data, menyajikan data, dan menarik kesimpulan. Temuan penelitian peran kepala desa yang menunjukkan bagaimana peran kepala desa dalam mempromosikan pariwisata yang baik, dan kepala desa yang memiliki peran sebagai motivator bagi perangkat pemerintah desa dan masyarakat desa. Kepala desa juga memiliki fungsi sebagai fasilitator, berperan sebagai narasumber untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dengan menyediakan peralatan dan perlengkapan. Kepala desa juga memiliki fungsi mobilisator yang menggerakkan masyarakat dalam mengikuti kegiatan pengembangan desa wisata.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

praja

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

PRAJA Observer: Jurnal Penelitian Administrasi Publik, e- ISSN: 2797-0469 ini diterbitkan oleh Departemen Aksiologi, Community of Research Laboratory Surabaya, Indonesia sebagai media komunikasi dan diseminasi hasil penelitian dan karya ilmiah di bidang Administrasi Publik; Manajemen Publik; ...