Jurnal Pusat Inovasi Masyarakat (JPIM)
Vol. 4 No. 2 (2022): Oktober 2022

Pembuatan Pupuk Organik Fermentasi Berbahan Dasar Kotoran Burung Puyuh

Melani Yunita Putri (Unknown)
Rahmat Hidayat (Unknown)
Maya Sofiyanti (Unknown)
Rezha Wahyu Pratama (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2022

Abstract

Mahasiswa KKN-T Kolaboratif IPB University, Universitas Darussalam Gontor, dan Universitas Muhammadiyah Ponorogo melaksanakan pengabdian di Desa Bareng, Kecamatan Pudak, Kabupaten Ponorogo dengan tujuan memberikan edukasi, pelatihan, dan praktik pembuatan pupuk organik dari kotoran burung puyuh kepada para petani sekitar. Program ini dicetuskan atas dasar banyaknya limbah kotoran burung puyuh yang tidak dimanfaatkan oleh petani dan tingginya penggunaan pupuk anorganik. Dalam kegiatan ini, mahasiswa KKN-T menggandeng petani yang ada di Desa Bareng, perangkat desa, Gapoktan Desa Bareng, dan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (Dipertahankan) Kabupaten Ponorogo. Pengolahan limbah kotoran burung puyuh menjadi pupuk organik fermentasi dengan menggunakan bahan tambahan berupa senyawa EM4 dan kapur dolomit. Kegiatan ini diawali dengan sosialisasi program kepada pihak-pihak yang terkait, penyuluhan, pengarahan, dan diakhiri dengan praktik pembuatan pupuk organik fermentasi yang akan dipandu oleh pihak Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (Dipertahankan). Dengan adanya kegiatan ini, petani teredukasi dan mampu membuat pupuk organik fermentasi secara mandiri dari limbah kotoran ternak, serta dapat diaplikasikan ke lahan pertaniannya. Selain itu, kegiatan ini dapat mengurangi penggunaan pupuk anorganik yang dinilai relatif lebih mahal dan merusak kualitas tanah.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

pim

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Artikel yang dimuat pada Jurnal Pusat Inovasi Masyarakat (JPIM) berhubungan dengan kegiatan pengabdian kepada masyarakat meliputi deskripsi inovasi, praktik, dan perubahan kondisi masyarakat. Hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa karya ilmiah yang berisi penerapan hasil penelitian dan ...