DIMENSI PENDIDIKAN
Vol 18, No 3 (2022): Dimensi Pendidikan

ANALISIS KESULITAN MEMBACA PERMULAAN KELAS II SDN 01 BAKALAN KABUPATEN PATI

Chusnun Nadiyatul Fitri (Universitas PGRI Semarang)
Henry Januar Saputro (Universitas PGRI Semarang)
Sunan Baedowi (Universitas PGRI Semarang)



Article Info

Publish Date
03 Nov 2022

Abstract

Penelitian ini adalah Kemampuan membaca siswa sekolah di tingkat Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI) saat ini memiliki kecenderungan rendah. Berdasarkan media massa berjudul “Kemampuan Membaca Anak Indonesia Masih Rendah” (Kompas.com: 28 Oktober 2009). Membaca tidak sekadar melafalkan atau membunyikan huruf-huruf yang terangkai dalam kata, namun membaca melibatkan pikiran kondisi psikis pembaca dan pengalaman serta kosa kata pembaca. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: “Menganalisis kesulitan membaca permulaan siswa kelas II SD Negeri 01 Bakalan Kabupaten Pati? Mendeskripsikan apa saja kesulitan – kesulitan membaca permulaan siswa kelas II SD Negeri 01 Bakalan Kabupaten Pati. Jenis penelitan ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Subjek penelitian ini adalah Guru kelas II, dan siswa kelas II SD Negeri 01 Bakalan Kabupaten Pati. Teknik pengumpulan data berasal dari observasi, wawancara, dan tes. Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang dapat disampaikan adalah siswa yang belum lancar membaca harus selalu membiasakan untuk membaca dan perhatian khusus dari orang tua dan gurunya, agar siswa kelas II SD Negeri 01 Bakalan Kabupaten Pati mampu membaca dengan lancar dan tidak mengeja.

Copyrights © 2022