Humanika : Kajian Ilmiah Mata Kuliah Umum
Vol 22, No 2 (2022): Humanika, Kajian Ilmiah Mata Kuliah Umum

Metode sosialisasi SMA dalam pengenalan kampus di era pandemi

Ratna Ekawati (Universitas Negeri Yogyakarta)
Nur Lailly Tri Wulansari (Universitas Negeri Yogyakarta)
R Dedy Herdito (Universitas Negeri Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui metode yang dipergunakan guru kepada siswanya dalam memperkenalkan kampus kepada siswa di masa pandemi, (2) menghasilkan pengetahuan yang tepat mengenai kampus kepada siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan melakukan wawancara mendalam pada 9 orang guru sebagai informan yang merupakan perwakilan guru dari 9 sekolah, dengan ketentuan sekolah 3 SMA di Provinsi DIY, 3 SMA di Pulau Jawa (luar DIY) dan 3 SMA di luar Pulau Jawa. Dengan penentuan sampel penelitian dengan cara mengambil data dari sekolah yang paling banyak diterima siswanya di kampus UNY dan yang pernah melakukan kunjungan ke UNY. Sekolah yang dijadikan sampel adalah sekolah negeri. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik penarikan purposive sampling, atau disebut juga judgmental sampling yang digunakan dengan menentukan kriteria khusus terhadap sampel, terutama yang dianggap ahli. Adapun target yang diharapkan dari penelitian ini adalah hasil analisis untuk mengetahui dari interaksi yang dilakukan oleh pihak sekolah dengan siswa khususnya kelas XII, metode seperti apa yang dipilih agar pemahaman para siswa mengenai informasi tentang perguruan tinggi sebagai tempat untuk studi lanjut bisa diterima dengan baik sesuai dengan target. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui sejauh mana para guru menginformasikan UNY kepada para siswa dan mengetahui sejauh mana minat para siswa untuk studi lanjut di UNY.The research aims at (1) finding out the methods used by teachers to their students in introducing campuses to students during the pandemic, (2) producing appropriate knowledge about campuses to students. This study used qualitative approach by conducting in-depth interviews with 9 representative teachers as informants from 9 schools, with the provisions of 3 high schools in Yogyakarta Special Region (DIY) Province, 3 high schools in Java Island (outside DIY) and 3 high schools outside Java Island. By determining the research samples by taking data from the schools that most students are accepted in Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) campus and they have visited UNY. The schools that were sampled were state schools. Data analysis in this research used purposive sampling technique, or also called judgmental sampling used to determine specific criteria for the samples, especially those considered as experts. The expected target of this research is the results of the analysis to find out from the interactions done by the school with students, especially Grade XII, what kind of method is chosen so that students' understanding on the information about higher education as a place for further study can be well received in accordance with target. In addition, this research also aims to determine the extent to which teachers inform UNY to students and find out the extent to which students are interested in further studies at UNY.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

humanika

Publisher

Subject

Arts Humanities

Description

HUMANIKA published by P-MKU LPPMP is an academic journal, publishes high quality manuscripts that engage theoretical and empirical issues including education, social sciences, and religion studies. They are tackled from a multidisciplinary perspective. The journal also features case studies focusing ...