Prosiding Seminar Nasional Biologi, Teknologi dan Kependidikan (Biotik)
Vol 10, No 2 (2022): PROSIDING SEMINAR NASIONAL BIOTIK X 2022

ALAT PERAGA FOTOSINTESIS

Tardilla Zalianti (Program Studi Pendidikan Biologi FTK UIN Ar-Raniry Banda Aceh)
Cut Ratna Dewi (Program Studi Pendidikan Biologi FTK UIN Ar-Raniry Banda Aceh)
Nurdin Amin (Program Studi Pendidikan Biologi FTK UIN Ar-Raniry Banda Aceh)



Article Info

Publish Date
10 Oct 2022

Abstract

Alat peraga pengajaran adalah alat-alat yang digunakan pendidik ketika mengajar untuk membantu memperjelas materi pelajaran yang disampaikannya kepada peserta didik dan mencegah terjadinya verbalisme pada diri peserta didik. Alat peraga biologi, yaitu benda atau alat untuk menerangkan atau mewujudkan konsep biologi. Atau bisa juga dikatakan bahwa alat peraga adalah alat (benda) yang digunakan untuk memperagakan fakta, konsep, prinsip, atau prosedur tertentu agar tampak lebih nyata atau konkrit.  Alat peraga juga berkaitan erat dengan proses praktikum yang berlangsung di laboratorium, salah satunya praktikum materi fotosintesis. Namun, ketersediaan alat praktikum untuk fotosintesis sangat minim, dan penggunaannya terlalu sulit sehingga kurang efektif, misalnya untuk mengukur jarak lampu dan sampel yang harus dilakukan secara manual, dan salah satu alatnya yaitu lampu terpisah. Jenis penelitian ini adalah Research and Development. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan rancangan pengembangan alat peraga fotosintesis pada praktikum fisiologi tumbuhan. Hasil penilitian diperoleh bahwa pengembangan alat peraga fotosintesis maka dapat ditarik kesimpulan pengembangan alat peraga fotosintesis sebagai penunjang praktikum fisiologi tumbuhan berlangsung sebanyak 4 tahap.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

PBiotik

Publisher

Subject

Dentistry Earth & Planetary Sciences Education Energy Environmental Science Immunology & microbiology Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Materials Science & Nanotechnology Medicine & Pharmacology Neuroscience Nursing Public Health Social Sciences Other

Description

BIOTIK: Jurnal Ilmiah Biologi Teknologi dan Kependidikan is an open access and peer reviewed journal. It publishes scientific articles in the field of biology education and technology. Furthermore, this journal bridges the gap between research and practice, providing information, ideas and insights, ...