Prosiding Konferensi Nasional Penelitian Matematika dan Pembelajarannya
2019: Prosiding Konferensi Nasional Penelitian Matematika dan Pembelajarannya

Efektivitas Problem Solving dan Guided Inquiry terhadap Kemampuan Pemahaman Konsep pada Siswa SMP

Annisa Nur Jannah (Universitas Ahmad Dahlan)
Siti Nur Rohmah (Universitas Ahmad Dahlan)



Article Info

Publish Date
10 Jul 2019

Abstract

Penelitaian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan kemampuan pemahaman konsep siswa dalam pembelajaran menggunakan pendekatan problem solving dan guided inquiry. Populasi ini dalam penelitian diambil tiga kelas. Desain penelitian ini menggunakan Randomized Pretest-Postest Comparison Group Design. Teknik pengumpulan data menggunakan tes berupa essay. Uji instrument digunakan uji validitas. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji prasyarat analisis meliputi uji normalitas dan uji homogenitas dilanjutkan uji hipotesis. Hasil dari uji hipotesis kelas eksperimen dengan taraf signifikan 5% dan dk = 58 menunjukkan bahwa untuk kemampuan pemahaman konsep siswa (posttest) 1) ada perbedaan kemampuan pemahaman konsep siswa antara yang menggunakan pendekatan problem solving dan guided inquiry pada siswa kelas VIII SMP, 2) model pembelajaran dengan model guided inquiry lebih efektif daripada model pembelajaran dengan model problem solving terhadap kemampuan pemahaman konsep matematika

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

knpmp

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Konferensi ini diadakan oleh Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Muhammadiyah Surakarta untuk mewadai ide-ide baru dalam bidang Penelitian ...