Jurnal BOSAPARIS: Pendidikan Kesejahteraan Keluarga
Vol. 13 No. 3 (2022)

Masker Jagung

Nurhijrah (Universitas Negeri Makassar)
A. Nur Maida (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2022

Abstract

Masalah kulit terutama pada wajah merupakan hal yang dianggap mengurangi penampilan dan harus mengeluarkan banyak biaya padahal merawat wajah dengan bahan alami lebih aman karena tidak mengandung campuran bahan kimia. Bahan alami yang dimaksud adalah jagung mengandung berbagai vitamin A, B, B1, C, E, dan K, karbohidrat, protein, dan mineral yang baik untuk kesehatan kulit. Jenis penelitian eksperimental yang bertujuan untuk mengetahui 1. Jenis kulit wajah yang dapat digunakan untuk mengaplikasikan masker jagung 2. Hasil penggunaan masker jagung pada kulit wajah ibu-ibu di Kab. Gowa. Pengumpulan data melalui observasi, FGD, dokumentasi, angket. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Dinyatakan dari persentase skala likert, hasil penelitiannya adalah 1. Untuk mengaplikasikan masker jagung dapat digunakan pada jenis kulit kering dan berminyak, untuk kulit kering setelah 1 bulan perawatan hasilnya terlihat lebih lembut, cerah dan terjadi pelembab sedangkan untuk kulit berminyak efeknya masih belum maksimal dan masih memakan waktu lebih lama karena pori-pori besar dan kandungan minyak berlebih. 2. Hasil penggunaan masker jagung pada kulit wajah wanita di Kab. Gowa pada jenis kulit kering dan berminyak merasakan tekstur yang lembut, aroma khas jagung manis. Aroma masker jagung ini dapat bertahan dalam kondisi kering selama kurang lebih 3 bulan dan setelah lebih lama, aromanya akan berubah menjadi apek dan tidak segar

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JJPKK

Publisher

Subject

Education

Description

urnal BOSAPARIS : Pendidikan Kesejahteraan Keluarga is a scientific journal published by the Universitas Pendidikan Ganesha and professionally managed by the Program Studi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga, Jurusan Teknologi Industri, Fakultas Teknik dan Kejuruan. This journal aims to accommodate ...