Basastra: Jurnal Kajian Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 11, No 2 (2022): BASASTRA: JURNAL KAJIAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA

KRITIK SOSIAL DAN MATERIALISTIS DALAM NASKAH DRAMA "CIPOA" KARYA PUTU WIJAYA: TELAAH SOSIOLOGI SASTRA

Dwi Anggraini (Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka)
Trie Utari Dewi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji serta mendekskripsikan kritik sosial dan materialistis dalam naskah drama Cipoa karya Putu Wijaya melalui telaah sosiologi sastra. Penelitian ini menggunakan pendekatan sosiologis kualitatif dengan metode analisis isi dengan pendekatan sosiologi. Sumber data dalam penelitian ini adalah naskah drama Cipoa karya Putu Wijaya. Data diperoleh dalam bentuk narasi melalui dialog-dialog antar tokoh. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik simak dan catat. Hasil temuan penelitian ini merujuk kepada pengarang yang berfokus menyampaikan kritik sosial dan materialistis terhadap permasalahan kebiasaan manusia dalam menjalankan kehidupannya. Kritik sosial yang ditemukan antara lain mengenai masalah kepemimpinan, masalah kejujuran, masalah korupsi, masalah keagamaan, masalah etika dan moral, masalah keserakahan, masalah ketidakadilan, masalah pola pikir, dan masalah kekerasan. Sedangkan hasil temuan dari materialistis yang ada dalam naskah drama Cipoa karya Putu Wijaya dapat diperoleh dua bentuk materialistis, yaitu orientasi terhadap uang dan orientasi terhadap harta pusaka.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

basastra

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Basastra MENU Focus and Scope Flag Counter web analytics View My Stats OPEN JOURNAL SYSTEMS Journal Help USER You are logged in as... basastra My Journals My Profile Log Out INFORMATION For Readers For Authors For Librarians HOME ABOUT USER HOME SEARCH CURRENT ARCHIVES FOCUS & SCOPE CONTACT ...