Prosiding Konferensi Nasional PKM-CSR
Vol 5 (2022): PERAN PERGURUAN TINGGI DAN DUNIA USAHA DALAM AKSELERASI PEMULIHAN DAMPAK PANDEMI

PELATIHAN PEMBUATAN KEMASAN PRODUK OLEH PELAKU UMKM DESA WISATA KERANGGAN

Theodosia C. Nathalia (Unknown)
Diena M. Lemy (Universitas Pelita Harapan)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2022

Abstract

Desa Keranggan adalah salah satu desa yang masuk dalam nominasi Anugerah Desa Wisata 2021 oleh Kemenparekraf yang telah memenuhi beberapa kategori wisata berbasis masyarakat di kota Tangerang Selatan yang dikelola oleh Pokdarwis antara lain wisata alam wisata, terdapat akomodasi homestau, wisata atraksi (ground, archery, jungle trek dan susur sungai), rumah makan Saung Cisadane sebagai wisata Kuliner, dan terbentuknya UMKM home industry. Produk UMKM home industry yang paling diminati wisatawan di desa Keranggan adalah produk pangan seperti keripik singkong, opak dan kacang sangria. Sebagai salah satu panganan yang dapat dijadikan oleh-oleh, kemasan yang tersedia saat ini sangat tidak menarik dan tidak memenuhi standar. Produk dikemas tanpa label informasi, menggunakan kemasan plastik biasa dan tanpa disertai tanggal kadaluarsa produk. Solusi yang ditawarkan adalah dengan memberikan pelatihan. Tujuan dari kegiatan pelatihan ini adalah peningkatan pengetahuan masyarakat mengenai bagaimana cara membuat kemasan yang benar dan menarik. Metode yang digunakan adalah pemberian materi mengenai standar kemasan, melakukan pelatihan dan terakhir evaluasi. Kegiatan diikuti oleh 20 orang peserta yang mendapatkan edukasi mengenai pentingnya kemasan pada suatu produk.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

pkmcsr

Publisher

Subject

Humanities Control & Systems Engineering Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Nursing Public Health Social Sciences

Description

Prosiding PKM-CSR merupakan rangkuman hasil Konferensi Nasional Pengabdian kepada Masyarakat dan Corporate Social Responsibilty (PKM-CSR) yang diselenggarakan setiap tahun oleh kolaborasi beberapa Perguruan Tinggi yaitu Universitas Multimedia Nusantara (UMN), Universitas Pelita Harapan (UPH), Swiss ...