JURNAL ABDI MASYARAKAT INDONESIA (JAMIN)
Vol 4 No 2 (2022): JURNAL ABDI MASYARAKAT INDONESIA (JAMIN)

SOSIALISASI KUALITAS AIR DAN PENCEMARAN LINGKUNGAN DI DESA LEUWIJAMBE SENTUL KABUPATEN BOGOR

Surya Darma Hafiz (Universitas Trisakti)
Moehammad Ali Jambak (Trisakti University)
Firman Herdiansyah (Trisakti University)
Listiana Satiawati (Trisakti University)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2022

Abstract

Air merupakan sumber kehidupan untuk mahluk hidup. Jika tidak ada air maka tidak akan bisa kita hidup dengan baik. Kegiatan PkM dilaksanakan di Desa Leuwijambe, Kadumanggu Sentul, Kabupaten Bogor. Sampel air yang didapatkan dari 4 lokasi selanjutnya di uji kualitasnya di laboratorium air, Jakarta. Demi meningkatkan kesadaran akan penjagaan lingkungan sekitar sehingga air mempunyai kualitas yang baik merupakan tujuan utama acara sosialisasi ini dilakukan. Berdasarkan hasil dari laboratorium air, kualitas air di desa ini cenderung berkualitas rendah dan tidak dapat untuk dikonsumsi dalam jangka waktu yang lama. Karena dapat menimbulkan berbagai macam penyakit hingga berujung kematian. Maka dari itu, masyarakat dihimbau untuk menjaga kebersihan di sekitar tempat tinggalnya dan juga menjaga agar kualitas air menjadi lebih baik. Buruknya kualitas air di daerah ini dilihat dari faktor banyaknya bakteri E.coli dalam air sumur yang ada di sekitar tempat tinggal warga. Banyaknya bakteri, tingkat pH rendah, dan kandungan kimia seperti mangan dan nitrat yang tidak memenuhi standar baku dari permenkes tahun 2017 dalam air juga memperburuk kualitas air di daerah ini. Sehingga perlu dilakukan perlakuan khusus selain menjaga lingkungan hidup juga memperhatikan dan melakukan filter air supaya masyarakat bisa mendapatkan air dengan kualitas yang baik dan jauh dari berbagai penyakit.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jamin

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences Energy Engineering Environmental Science Other

Description

Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia (JAMIN) accepts the article manuscript from multiple academic backgrounds in many institutions in Indonesia. However, the content must be relevant to the Community Service Program. For instance, a program gives a contribution to society and/ or any activities ...