Jurnal Bisnis Kompetitif
Vol 1 No 2 (2022)

PENGARUH KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA SERAMBI KOPI PEKANBARU

Wandi Nur Ikhsan (Institut Teknologi dan Bisnis Master)



Article Info

Publish Date
13 Aug 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan pada Serambi Kopi Kota Pekanbaru. Sampel yang digunakan adalah 96 Pelanggan Serambi Kopi. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode accidental sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan skala likert. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis regresi sederhana dengan aplikasi SPSS. Hasil berdasarkan (uji-t) menunjukkan bahwa kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Hasil uji koefisien determinasi diperoleh R Square sebesar 0,199. Hal ini menunjukkan bahwa variabel dependen kepuasan pelanggan sebesar 19,9% dipengaruhi oleh variabel independen kualitas pelayanan, sedangkan 80,1% dipengaruhi oleh variabel lain yang belum diteliti dalam penelitian ini.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

bisniskompetif

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Bisnis Kompetif diterbitkan oleh Komunitas Manajemen Kompetitif. Jurnal ini diterbitkan tiga kali pada bulan Maret, Juli dan Nopember. Ini berisi artikel-artikel seperti karya ilmiah (riset dan non-penelitian), studi analitis, aplikasi teoritis dan ulasan masalah bisnis. Penerbitan jurnal ini ...