Jurnal Pendidikan dan Konseling
Vol. 4 No. 5 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling

Pembelajaran Bahasa Arab dengan Media Vlog untuk Meningkatkan Maharah Kalam Mahasiswa

Wira Wahyuni (UIN Sjech M. Djamil Djambek, Bukittinggi)



Article Info

Publish Date
27 Oct 2022

Abstract

Perkembangan teknologi memberi dampak positif dan negatif terhadap semua lini kehidupan. Ketergantungan peserta didik terhadap gadget menjadi salah satu efek negatif dari perkembangan ini. Terlepas dari efek negatif, perkembangan teknologi juga bisa diarahkan untuk hal positif, diantaranya pemanfaatan media vlog untuk pembelajaran maharah kalam (keterampilan berbicara bahasa Arab). Atas dasar tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penggunaan vlog dalam pembelajaran maharah kalam dan persepsi mahasiswa terhadap penggunaan vlog sebagai media pembelajaran maharah kalam. Penelitian ini menggunakan pendekatan kulitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa media vlog merupakan media yang efektif untuk pembelajaran maharah kalam dengan banyak kelebihan, diantaranya mudah digunakan, ekonomis dan menambah keterampilan siswa dalam menggunakan teknologi. Vlog juga mampu meningkatkan rasa percaya diri dan minat siswa dalam berbicara bahasa Arab.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpdk

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Pendidikan dan Konseling merupakan wadah bagi para peneliti untuk mengembangkan kompetensinya dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Adapun scope jurnal ini berkaitan dengan pendidikan, sosial sains dan konseling. Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan ...