Jurnal Peradaban Masyarakat (JPM)
Vol. 2 No. 6 (2022): Jurnal Peradaban Masyarakat (JPM)

Pelatihan Kemampuan Komunikasi bagi Pemuda pada Karang Taruna Kelurahan Kedaung Kota Depok

Muhammad Gandung (Universitas Pamulang, Tangerang Selatan, Banten, Indonesia)
Suwanto Suwanto (Universitas Pamulang, Tangerang Selatan, Banten, Indonesia)
Denok Sunarsi (Universitas Pamulang, Tangerang Selatan, Banten, Indonesia)



Article Info

Publish Date
10 Nov 2022

Abstract

Mitra dalam program ini adalah Organisasi Karang Taruna kelurahan Kedaung. Masalah utama yang dihadapi oleh mitra adalah ditemukan fakta terkait komunikasi, bahwa sebagian besar anggota karang taruna masih belum dapat mengelola komunikasi dengan baik yang menjadikan mereka pribadi yang unggul. Hal ini ditunjukan dengan masih banyaknya pemuda angota karang taruna yang belum bisa memaksimalkan kemampuan komunikasinya yang disebabkan oleh beberapa factor yaitu, ketidakmampuan sebagian besar anggota karang taruna untuk menyalurkan informasi dan gagasan kepada internal anggota karang taruna sendiri dan untuk masyarakat lingkungan sekitar kelurahan kedaung. Selain itu masalah dalam mengembangkan suatu pesan juga menjadi masalah dalam komunikasi seperti munculnya keraguan tentang isi pesan, kurang terbiasa dengan situasi yang ada atau masih asing dengan audiens, adanya pertentangan emosional atau kesulitan dalam mengekspresikan ide atau gagasan. Hal ini harus harus diselesaikan mengingat akan menimbulkan permasalahan pada lingkup internal dan eksternal organisasi karang taruna tersebut.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

peradaban

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Peradaban Masyarakat adalah jurnal yang diterbitkan LPPM STIE Hidayatullah Depok. Cakupan dan Fokus Jurnal Peradaban Masyarakat, meliputi bidang pengabdian ...