Jurnal Mirai Management
Vol 7, No 3 (2022)

Penerapan Model Pembelajaran Sokrates dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa

Sitti Hajar Aswad ((Orc ID : https://orcid.org/0000-0003-0155-2555) (Sinta ID : 6675772) STIE Amkop Makassar)
Maria Herlina Trinasari (Unknown)
Husain Husain (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Nov 2022

Abstract

Abstrak : Penelitan ini adalah penelitian tindakan kelas yang bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa di UPT SPF SMP Negeri 40 Makassar, melalui penerapan metode pembelajaran sokrates, subjek penelitin ini adalah siswa kelas VII Negeri 40 Makassar yang berjumlah 30 orang terdiri dari 15 orang perempuan dan 15 orang laki-laki data yang dilakukan melalui lembar observasi dan tes akhir siklus. Adapula teknik analisis data yang digunakan yaitu deskriptif kuantitatif dengan menggunakan tabel distribusi frekuensi. Hasil penelitian menunjukan bahwa melalui penggunaan metode pembelajaran sokrates dapat meningkatkan hasil belajar siswa, dimana observasi aktifitas siklus I yaitu presentase rata- ratanya 54,43 persen kemudian pada siklus II meningkat menjadi 85,65 persen. Sedangkan hasil belajar siswa pada siklus 1 ketuntasan klasikalnya 36.6 persen kemudian pada siklus II meningkatkan menjadi 93,3 persen. Dengan demikian penggunaan metode pembelajaran dapat meningkatkan hasil belajar siswa UPT SPF SMP Negeri 40 Makassar. Kata Kunci: Metode pembelajaran sokretes, dan Hasil belajar

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

mirai

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Mirai Management adalah jurnal berkala ilmiah yang diterbitkan Program Pascasrajan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) AMKOP Makassar terbit perdana sejak tahun 2016. ...