Jurnal Kesmas Prima Indonesia
Vol. 7 No. 1 (2023): Edisi Januari

Determinan kunjungan pemeriksaan kehamilan pada ibu hamil

Defacto Firmawati Zega (Program Studi Sarjana Kebidanan STIKes Senior Medan)
Indah Yani Br. Tambunan (Program Studi Sarjana Kebidanan STIKes Senior Medan)
Lydia Br Barus (Program Studi Sarjana Kebidanan STIKes Senior Medan)



Article Info

Publish Date
23 Jan 2023

Abstract

Antenatal care (ANC) merupakan frekuensi pemeriksaan kehamilan di sarana/fasilitas kesehatan yang ada dokter, bidan dan perawat di puskesmas, rumah sakit dan fasilitas kesehatan swasta lainnya. Pemeriksaan kehamilan yang dianjurkan minimal 4 kali dengan distribusi kontak minimal satu kali pada trimester pertama, satu kali pada trimester kedua, dua kali trimester ketiga. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi tentang faktor-faktor yang berhubungan dengan motivasi ibu hamil untuk melakukan ANC secara rutin selama kehamilan di Puskesmas Hutagalung. Penelitian ini menggunakan desain cross-sectional. Analisis data menggunakan uji chi square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh pengetahuan, dukungan suami, dan pendapatan untuk melakukan ANC secara rutin selama kehamilan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JKPI

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Kesmas Prima Indonesia merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Kesehatan Masyarakat dengan frekuensi penerbitan dua kali setahun, yaitu pada bulan Januari dan Juli. Jurnal ini memuat naskah penelitian dan naskah studi literatur di bidang Ilmu Kesehatan Masyarakat yang meliputi ...