Seminar Nasional Insinyur Profesional (SNIP)
Vol. 2 No. 1 (2022): Prosiding SNIP Vol.2 No.1

Penerapan Metode Konstruksi Industri 4.0 Pada Siklus Proyek Jalan, Jembatan, dan Terowongan

NASHARAL ILMI (PT. Lantera Sejahtera Indonesia)



Article Info

Publish Date
03 Apr 2022

Abstract

Konstruksi 4.0 merupakan salah satu bagian Industri 4.0, dengan kata lain dunia konstruksi juga harus bergerak maju dengan melakukan sebanyak mungkin digitalisasi untuk mempermudah kita dalam sebuah proyek. Permasalahan yang masih ada dari dulu yakni jumlah tenaga kerja yang banyak dan biaya yang besar dapat diselesaikan dengan melakukan digitalisasi pada konstruksi 4.0. Dengan adanya perangkat- perangkat digital yang ada pada jurnal ini, diharapkan pekerjaan jalan, jembatan dan terowongan dapat memakan biaya yang lebih kecil dengan tenaga kerja yang juga lebih sedikit. Building Information Modeling (BIM) merupakan salah satu inovasi untuk terwujudnya penerapan Konstruksi 4.0. Kemajuan teknologi dan ilmu tidak hanya dirasakan dimasa saat ini kita juga harus mempersiapkan diri dan berinovasi dalam mengembangkan dunia konstruksi untuk menjalankannya serta siap memasuki dunia Industri 4.0 dalam jangka pendek (1-2 tahun), jangka menengah (3-6 tahun) dan jangka Panjang (7-10 tahun). Sebagai anak muda yang masih mempunyai banyak waktu dan tenaga untuk bisa terus mengembangkan bakat dan minat, terlebih dibidang konstruksi sehingga bila mana nantinya Industri 4.0 masuk ke Indonesia secara cepat, kita tidak kalah bersaing dengan tenaga ahli dari luar negeri.

Copyrights © 2022