Seminar Nasional Insinyur Profesional (SNIP)
Vol. 2 No. 1 (2022): Prosiding SNIP Vol.2 No.1

Implementasi Plat Penahan Corrugated Concrete Sheet Pile (CCSP) untuk Meningkatkan Siklus Produksi Tanpa Steam

Farli Aldian Hasanuddin (PT. Wijaya Karya Beton, Tbk)
Aleksander Purba (Program Profesi Insinyur, Universitas Lampung)
Trisya Septiana (Program Profesi Insinyur, Universitas Lampung)



Article Info

Publish Date
10 Apr 2022

Abstract

Corrugated Concrete Sheet Pile (CCSP) merupakan salah satu produk standar yang dimiliki olehWIKA Beton. Produk CCSP berfungsi sebagai dinding penahan tanah yang digunakan pada strukturpondasi ataupun tepi sungai/lereng tebing. Saat ini, permintaan pasar terkait produk CCSP sangat tinggi,namun jalur produksi belum dapat memenuhi permintaan pasar karena utilitas jalur yang rendah.Permintaan produk CCSP yang tinggi menjadi peluang bagi WIKA Beton untuk mengelola metode produksibaru yang lebih efektif dan efisien. Implementasi plat penahan pada CCSP bertujuan untuk meningkatkansiklus produksi tanpa steam. Penggunaan plat penahan adalah sebuah solusi karena endplate penahanmampu menahan gaya prestress yang terjadi saat proses release sehingga produk tidak langsungmendapatkan beban kerja tetapi ditahan oleh endplate penahan. Konsep ini membuat persyaratan untukrelease produk berdasarkan mutu beton tidak diperlukan lagi dan dapat mereduksi waktu curing produk.Dengan penggunaan endplate penahan, siklus produksi meningkat dari 10 siklus/minggu menjadi 14siklus/minggu. Selain itu, sisi produktifitas SDM juga mengalami peningkatan dari 6.1 m3/org/minggumenjadi 7.3 m3/org/minggu atau sebesar 20%.

Copyrights © 2022