Jurnal Kajian Bahasa, Sastra dan Pengajaran (KIBASP)
Vol 6 No 2 (2023): Jurnal KIBASP (Kajian Bahasa, Sastra dan Pengajaran)

Efektivitas Strategi Lightening the Learning Climate terhadap Kemampuan Menyampaikan Laporan secara Lisan

Syaiful Abid (Universitas PGRI Silampari (UNPARI) Lubuklinggau)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketuntasan siswa kelas VIII SMP Negeri Karang Dapo dalam pembelajaran menyampaikan laporan secara lisan setelah menerapkan strategi pembelajaran Lightening The Learning Climate. Metode yang digunakan adalah Kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen semu. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII yang berjumlah 102 siswa yang terdiri dari 4 kelas. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas VIII.C yang terdiri dari 26 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata skor pretest adalah 70,69 lebih kecil dari posttest yaitu 77,31. Berdasarkan hasil Uji Hipotesis diperoleh harga menjadi = 2,46. Hasil ini dikonsultasikan dengan t-test (t-tabel dengan N = 26 atau db/df = 25) pada taraf signifikan 5% yaitu 2,06. Hal ini menunjukkan bahwa nilai to lebih besar dari t-test pada taraf signifikansi 5% (2,46 > 2,06). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa hipotesis yang menyatakan kemampuan siswa dalam pembelajaran menyampaikan laporan secara lisan pada siswa kelas VIII SMP Negeri Karang Dapo mencapai ketuntasan setelah menerapkan strategi pembelajaran Lightening The Learning Climate. Kata kunci: Efektifitas, Laporan Lisan, Strategi Pembelajaran Lightening

Copyrights © 2023