Mujtama': Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 2, No 2 (2022): Mujtama’ Jurnal Pengabdian Masyarakat

PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN UKM BERBASIS STANDAR AKUNTANSI KEUANGAN (SAK) EMKM PADA UMKM KALI KEPITING SEJAHTERA

Lailatul Amanah (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya)
Nur Handayani (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya)
Susanti Susanti (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya)
Muftiyatul Azizah (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya)



Article Info

Publish Date
04 Oct 2022

Abstract

Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) merupakan suatu usaha perdagangan yang dikelola oleh perorangan atau badan usaha yang termasuk kriteria usaha dalam lingkup kecil atau mikro. UMKM sebagai usaha mandiri yang dikelola oleh masyarakat diharapkan juga melakukan pembukuan dalam usahanya. Pelaku usaha kecil biasanya hanya mencatat transaksi terkait informasi penerimaan dan pengeluarannya saja tanpa membuat laporan keuangannya. Kelemahan UMKM dalam penyusunan laporan keuangan disebabkan rendahnya pendidikan, kurangnya pemahamam terhadap Standar Akuntansi  Keuangan (SAK). SAK  EMKM  dirancang  sebagai  standar  akuntansi  yang  sederhana  yang dapat digunakan untuk entitas mikro kecil dan menengah, sehingga UMKM dapat menyusun   laporan   keuangan   untuk   tujuan   akuntabilitas   dan   pengambilan keputusan. SAK EMKM merupakan sistem  baru, biasanya  akan  dianggap  rumit dan tidak akan sering digunakan oleh penggunanya apa lagi rata-rata pelaku usaha UMKM dari masyarakat yang bukan dari akuntansi dan tidak memahami bagaimana menyusun laporan keuangan berdasarkan standar yang berlaku umum. Berdasarkan permasalahan yang ada, maka perlu adanya edukasi serta pelatihan mengenai bagaimana menyusun laporan keuangan sederhana bagi para pelaku UMKM yang sesuai dengan SAK-EMKM. Pembinaan dan pendampingan yang berkesinambungan perlu dilakukan pada UMKM agar dapat berkembang dengan baik dan dapat membantu ekonomi keluarga dan ekonomi masyarakat pada umumnya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Mujtama

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science Materials Science & Nanotechnology Social Sciences Transportation Other

Description

Mujtama’merupakan jurnal pengabdian masyarakat yang ditertbitkan oleh universitas Muhammadiyah jember dan dikelola oleh Fakultas Agama Islam. Jurnal ini diharapakan dapat menjadi alat informasi dan sosialisasi mengenai hasil-hasil pengabdian dari seluruh civitas akademika tentang berbagai macam ...