Jurnal Kesehatan Samawa
Vol. 7 No. 1 (2022): Jurnal Kesehatan Samawa

GAMBARAN KEBIASAAN KONSUMSI AIR PUTIH MAHASISWA DIII KEPERAWATAN FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS SAMAWA

Dayfi, Brilyan Anindya (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jan 2023

Abstract

Latar Belakang: 80% tubuh manusia terdiri atas cairan (air), inilah yang menjadi faktor utama konsumsi air putih sangat penting bagi manusia. Air putih merupakan salah satu nutrisi penting bagi tubuh, salah satu efek ketika tubuh kekurangan cairan adalah berkurangnya konsentrasi. Mahasiswa keperawatan memiliki aktifitas belajar yang padat dan membutuhkan konsentrasi, sangat penting para mahasiswa untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh untuk menjaga konsentrasi belajar yang baik. Tujuan: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran kebiasaan minum air putih pada mahasiswa keperawatan. Metode: Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan cross-sectional. Tehnik pengambilan sampel dengan metode total sampling dengan jumlah 51 responden. Hasil: Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kebiasaan minum air putih mahasiswa keperawatan cendrung berada dalam kurang sebesar 68,6%, kategori cukup27,4% dan kategori lebih 3,9%. Kesimpulan: Kesimpulan dalam penelitian ini adalah sebagian besar kebiasaan minum air putih mahasiswa masih dalam kategori kurang.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jks

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal kesehatan samawa adalah jurnal yang ditujukan untuk dosen, peneliti, dan mahasiswa yang ingin mempublikasikan hasil penelitiannya. Jurnal ini mencakup kajian tentang ilmu kesehatan khususnya dalam bidang keperawatan yang meliputi : Keperawatan Medikal Bedah Keperawatan Gerontik Keperawatan ...