Jurnal Citrakara
Vol 4, No 4 (2022): DESEMBER 2022

Perancangan Iklan Layanan Masyarakat Bank Sammpah Sebagai Pemberdayaan Lingkungan Dengan “Pilah Sampah”

Nicmatullah Damayanti (Universitas Dian Nuswantoro)
Khamadi Khamadi (Universitas Dian Nuswantoro)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2022

Abstract

Dinas Lingkungan Hidup Kota Semarang membuat program untuk menanggulangi masalah sampah dalam bentuk Bank Sampah, dimana warga kota diajak untuk mengelola limbah secara kolektif. Namun, pada kenyatanya program ini belum berjalan sesuai dengan yang di harapkan karena masyarakat warga Kota Semarang belum mengetahui manfaat Bank Sampah dan bagaimana mekanisme pengelolaannya. Dinas Lingkungan Hidup Kota Semarang memerlukan rancangan iklan layanan masyarakat mengenai Bank Sampah agar dapat mengubah persepsi mereka mengenai Bank Sampah. Perancangan ini dilakukan melalui penelitian dengan metode kualitatif dan metode analisis 5W+1H. Pada rancangan ini menghasilkan Iklan Layanan Masyarakat dengan media utama berupa spanduk dan beberapa media pendukung lainnya sebagai bekal dalam sosialisasi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

citrakara

Publisher

Subject

Arts

Description

Jurnal Citrakara adalah media publikasi mahasiswa program studi Desain Komunikasi Visual Universitas Dian Nuswantoro yang menyuarakan hasil pemikiran yang berupa perancangan atau pengkajian di bidang advertising, desain grafis, fotografi, audio visual, multimedia, animasi, dan game design. Jurnal ...