Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Islam
Vol 6 No 1 (2023): Tarbawi: Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Islam

STRATEGI GURU DALAM MEMBENTUK KARAKTER SISWA MELALUI KONSEP PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER (PPK)

Zahra Amalia (STAI BINAMADANI)
utami maulida (STAI Binamadani)



Article Info

Publish Date
08 Feb 2023

Abstract

Tulisan ini bertujuan untuk mendeskripsikan mengenai strategi sekolah dalam membentuk karakter siswa melalui melalui konsep penguatan pendidikan karakter (PPK) di SMP Mazro’atul Ulum Tangerang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, yaitu penelitian lapangan yang data-datamya dinyatakan dalam bentuk kata atau kalimat. Metode penelitian ini bersifat deskriptif analisis. hasil analisisnya berupa deskriptif dari gejala yang diamati yakni strategi sekolah dalam membentuk karakter siswa melalui konsep penguatan pendidikan karakter (PPK) di SMP Mazro’atul Ulum Tangerang. Penelitian menemukan bahwa sekolah SMP Mazro’atul Ulum memiliki strategi dalam membentuk karakter siswa dengan mengembangkan nilai utama penguatan pendidikan karakter religius, nasionalisme, kemandirian, gotong royong, integritas. Serta membentuk karakter siswa dengan menerapkan basis kelas, basis budaya sekolah, dan basis wali murid Tulisan ini berkesimpulan bahwa dengan mengembangkan nilai utama karakter dengan konsep PPK daapt menumbuhkan beberapa karakter baik bagi siswa di SMP Mazro’atul Ulum.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Tarbawi

Publisher

Subject

Religion Education Other

Description

jurnal tarbawi adalah jurnal yang dipublikasikan oleh prodi pendidikan agama islam yang membahas mengenai pemikiran dan pendidikan islam. Adapun scope dan focus jurnal ini adalah strategi pembelajaran islam, manajemen pendidikan islam, kurikulum pendidikan islam, konsep pemikiran, perencanaan dan ...