Jurnal Ilmiah Perekam dan Informasi Kesehatan Imelda (JIPIKI)
Vol. 8 No. 1 (2023): Jurnal Ilmiah Perekam dan Informasi Kesehatan Imelda Edisi Februari

Comparison of Community Satisfaction with Health Services at Accredited Health Centers in North Sumatra

Bintang Rizki Angeli (Unknown)
Susilawati Susilawati (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2023

Abstract

Puskesmas harus dikelola dengan baik serta dapat menjalankan fungsinya secara maksimal mulai dari sumber daya yang digunakan, proses pelayanan hingga kinerja pelayanan. Dengan demikian, menghasilkan pelayanan kesehatan yang aman dan bermutu, serta sesuai kebutuhan masyarakat. Peneliitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kepuasan masyarakat terhadap pelayanan kesehatan di puskesmas yang terakreditasi di Sumatera Utara. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain cross sectional. Hasil uji statistic dengan uji t yang dilakukan oleh peneliti menunjukkan p value 0,000 (p < 0,05) sehingga Ho ditolak dan Ha diterima, hal ini berarti terdapat komparasi antara tingkat kepuasan masyarakat dengan akreditasi dari puskesmas. Dari penelitian yang dilakukan oleh peneliti, dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan kepuasan masyarakat terhadap pelayanan kesehatan di Puskesmas Terakreditasi di Sumatera Utara. Diharapkan kepada puskesmas-puskesmas yang telah mendapatkan akreditasi, agar tetap menjaga kualitas mutunya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIPIKI

Publisher

Subject

Health Professions Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Perekam dan Informasi Kesehatan Imelda (JIPIKI) (p-ISSN : 2502-7786 ) (e-ISSN : 2597-7156) is a national, peer-reviewed journal. It publishes original papers, reviews and short reports on all aspects of the medical record and health information. It is aimed at all medical record and ...