Islamika Granada
Vol 3, No 2 (2023): ISLAMIKA GRANADA JANUARI

Hubungan Antara Kontrol Diri Dengan Perilaku Bullying Pada Siswa SMA Setia Budi Abadi Perbaungan

Winda Annisa (Universitas Medan Area)
Eryanti Novita (Universitas Medan Area)



Article Info

Publish Date
27 Jan 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan control diri dengan perilaku bullying pada siswa SMA setia budi abadi perbaungan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel pada penelitian ini menggunakan 110 siswa SMA yang terdiri dari kelas x,xi,xii. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Metode pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan skala likert,dengan angket yang berisikan skala control diri dan skala perilaku bullying. Alat ukur yang digunakan adalah dalam pengujian hipotesis menggunakan teknik korelasi product moment. Berdasarkan hasil penelitian yang telah di lakukan, terdapat hubungan negatif yang signifikan antara kontrol diri dengan perilaku bullying. Hasil penelitian ini sesuai dengan hipotesis yang ada, yaitu semakin rendah kontrol diri pada siswa maka semakin tinggi perilaku bullying pada diri siswa.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

IG

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Islamika Granada adalah jurnal yang menerbitkan artikel penelitian studi islam. Fokus dan ruang lingkup jurnal meliputi seluruh kajian keislaman. Meliputi hukum islam, ekonomi islam, pendidikan islam, kesehatan islam, komunikasi islam, psikologi islam, perbandiangan ...