Jurnal Aplikasi Dan Inovasi Ipteks SOLIDITAS
Vol 6, No 1 (2023): Jurnal Aplikasi Dan Inovasi Ipteks SOLIDITAS

Pelatihan Pemulasaran Jenazah Untuk Jamaah Masjid Muhajirin Kedungkandang Kota Malang

R Tanzil Fawaiq Sayyaf (University Of Muhammadiyah Malang)
Idaul Hasanah (Unknown)
Agus Supriadi (Unknown)
Imroatus Solihah (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Mar 2023

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan dalam rangka menerapkan ilmu pengetahuan seputar pemulasaran jenazah. Pelaksanaan pengabdian ini dilakukan kepada jamaah masjid Muhajirin. Peserta diberikan pelatihan, pendampingan dan penyuluhan tentang proses dalam pengurusan jenazah atau disebut sebagai proses pemulasaran jenazah (Tajhizul Janazah). Penyuluhan dilakukan untuk memberikan penguatan dan pemahaman tentang proses step by step pemulasaran jenazah, mulai dari mentalqin, memandikan, mengkafani, menshalati lalu menguburkan. Pelatihan dilakukan untuk memberikan skill dalam pemulasaran jenazah sesuai dengan tuntunan syariat Islam. Pendampingan dilakukan dengan cara memberikan pengarahan, komunikasi, dan praktek memandikan jenazah serta mengkafani jenazah. Pendampingan dilakukan dengan cara memberikan materi tentang tuntunan dalam pemulasaran jenazah menurut syariat Islam. Kegiatan pengabdian  ini  menggunakan  tiga  tahapan  yaitu: pra konstruksi,  konstruksi dan pasca   konstruksi

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

js

Publisher

Subject

Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Aplikasi dan Inovasi Ipteks SOLIDITS merupakan jurnal yang bertaraf nasional yang memiliki fokus utama pada kegiatan penelitian terapan dan kegiatan pengabdian masyarakat. Lingkup bidang kegiatan penelitian terapan dan pengabdian kepada masyarakat antara lain meliputi pelatihan, pemasaran, ...