JPPI (Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia)
Vol 9, No 1 (2023): JPPI (Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia)

Disiplin siswa dalam belajar bahasa inggris; analisis gender dan jurusan di madrasah aliyah

Zulhidah, Zulhidah (Unknown)
Yasnel, Yasnel (Unknown)
Syafrida, Syafrida (Unknown)
Herlinda, Fitra (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan kondisi disiplin siswa dalam belajar Bahasa Inggris berdasarkan gender, kelas dan jurusan. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Pengambilan sampel menggunakan teknik strata random sampling, sampel dalam penelitian ini berjumlah 313 siswa (laki-laki = 141; perempuan = 172) Madrasah Aliyah di Kota Pekanbaru, siswa yang menjadi sampel penelitian ini terdiri dari berbegai tingkatan, mulai dari kelas X sampai XII. Skala yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala disiplin dengan nilai Cronbach's Alpha 0.865 (terdiri dari 52 item). Data dianalisis menggunakan analisis deskriptif dengan bantuan perangkat lunak JASP. Temuan pada penelitian ini menunjukkan disiplin siswa Madrasah Aliyah Kota Pekanbaru rata-rata berada pada kategori tinggi dengan nilai 65.5% artinya siswa Madrasah Aliyah Kota Pekanbaru berada pada tingkat disiplin yang tinggi khususnya dalam belajar Bahasa Inggris. Temuan lainnya, siswa perempuan dari jurusan IPA memiliki nilai disiplin belajar Bahasa Inggris yang lebih tinggi dibandingkan dengan siswa perempuan ataupun laki-laki jurusan IPS, maupun dari kelas X dan XI (IPA dan IPS).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jppi

Publisher

Subject

Education

Description

JPPI (Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia) ISSN: 2502-8103 (for electronic version) 2477-8524 (for print version). JPPI is a peer-reviewed, publishes research manuscripts in the field of education. The Focus and scope of the journals are to: 1) Provide a journal that reports research on topics ...