Jurnal Pengabdian Informatika (JUPITA)
Vol. 1 No. 1 (2022): JUPITA Volume 1 Nomor 1, November 2022

SISTEM GAUNGGUWANG SEBAGAI PENYEDIA INFORMASI DESA GUWANG BAGI PARA WISATAWAN

Dewa Ayu Putri Diah Pramesti (Universitas Udayana)
I Wayan Santiyasa (Universitas Udayana)
I Gusti Anom Cahyadi Putra (Universitas Udayana)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2022

Abstract

Desa Guwang merupakan salah satu desa yang saat ini sedang berusaha untuk mengembangkan potensi wisatanya karena Desa Guwang memiliki banyak objek wisata seperti Hidden Canyon Beji Guwang, Taman Asoka, Hidden Mini Zoo, dan Pasar Seni Guwang. Untuk mengembangkan potensi tersebut, informasi dari tempat-tempat wisata itu harus tersedia agar pihak desa dan pengelola tempat wisata dapat melakukan promosi sehingga para wisatawan tidak merasa kekurangan informasi ketika mereka ingin mengunjunginya. Informasi-informasi penting seperti harga tiket masuk, jam operasional, dan titik lokasi dapat disajikan dalam sebuah sistem berbasis website. Melalui website ini, para wisatawan dapat membeli tiket tempat wisata secara daring. Tak hanya itu, terdapat informasi lain yang disajikan dalam website ini, di antaranya berita harian Guwang, profil Desa Guwang, dan informasi kuliner yang ada di Desa Guwang. Sistem yang diberi nama GaungGuwang ini akan membantu pihak desa dan pengelola tempat wisata untuk mengembangkan potensi wisata mereka.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jupita

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Other

Description

Jurnal Pengabdian Informatika (JUPITA) adalah jurnal pengabdian pada masyarakat yang diterbitkan oleh Program Studi Informatika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Udayana. Jurnal ini bertujuan untuk menerbitkan artikel tentang kegiatan pengabdian pada masyarakat yang ...