Jurnal Keperawatan
Vol 14 No 1 (2022): Jurnal Keperawatan: Maret 2022

Sikap Mempengaruhi Kemampuan Anggota Lintas Sektor yang Menangani Masalah Kesehatan Jiwa di Masyarakat

Fajar Rinawati (Program Studi D III Keperawatan, Akademi Keperawatan Dharma Husada Kediri)
Novita Setyowati (RS Dhaha Husada Kediri)
Sucipto Sucipto (Program Studi D III Keperawatan, Akademi Keperawatan Dharma Husada Kediri)



Article Info

Publish Date
28 Mar 2022

Abstract

Tim lintas sektor yang menangani masalah kesehatan jiwa terdiri dari beberapa aspek atau sektor, antara lain sektor kesehatan, sektor keamanan (babinsa dan kamtibmas) serta sektor dari Dinas Sosial. Tim lintas sektor ini adalah ujung tombak dalam penanganan masalah Kesehatan jiwa di masyarakat, sehingga sangat penting sekali untuk diketahui sikap dan kemampuan yang dimiliki oleh tim lintas sektor ini. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara sikap dan kemampuan anggota tim lintas sektor dalam menangani masalah kesehatan jiwa. Desain yang digunakan adalah metode observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah anggota lintas sektor yang ada di tingkat Kelurahan se-Kecamatan Kota Kediri, sebanyak 46 responden. Metode sampling menggunakan clustered area proporsional random sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa uji multivariat antara sikap dan kemampuan didaptkan nilai p-value 0,004. Hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara sikap dan kemampuan tim lintas sektor tentang penanganan masalah kesehatan jiwa di masyarakat.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

keperawatan

Publisher

Subject

Nursing

Description

Jurnal keperawatan (JK) merupakan bagian integral dari jurnal yang diterbitkan oleh LPPM STIKES Kendal. JK merupakan sarana pengembangan dan publikasi karya ilmiah bagi para peneliti, dosen dan praktisi keperawatan. JK menerbitkan artikel-artikel yang merupakan hasil penelitian, studi kasus, hasil ...