Jurnal IMAJI
Vol. 14 No. 1 (2023): Antara Struktur dan Bahasa Visual

Kajian Struktur Visual Pada Pasca Produksi Film Eksperimental “Sweet Rahwana”

Hery Sasongko (Program Studi Televisi & Film, Fakultas Seni Rupa dan Desain, Insitut Seni Indonesia Padangpanjang)



Article Info

Publish Date
10 Apr 2023

Abstract

Tulisan ini memiliki tujuan untuk mengetahui struktur visual dari penyeleksian jukstaposisi shot dan editing. Film eksperimental Sweet Ravana (2017) adalah karya film yang mencerminkan prilaku alamiah manusia lewat pendekatan boneka. Cerminan ini bisa diwujudkan dalam karakter boneka bernama Rahwana, dimana Rahwana merupakan figur jahat dan selalu haus akan kekuasaan. Dalam film terdapat beragam pesan yang coba dikemukakan oleh pencipta. Pesan tersebut tak hanya disalurkan lewat aspek naratif namun juga aspek sinematik. Film eksperimental Sweet Ravana (2017) ini pesan disampaikan lewat atraksi shot. Dua shot yang tidak berhubungan disatukan untuk menciptakan makna yang baru. Rangkaian komposisi shot di dalam film menjadi suatu struktur visual yang khas. Sintagmatik dan paradigmatik menjadi teori yang dipakai dalam menjelaskan struktur visual yang hadir di dalam film ini.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

IMAJI

Publisher

Subject

Arts Humanities

Description

Journal IMAJI accommodates a collection of various topics of film / audio-visual studies that contain ideas, research, as well as critical, fresh, and innovative views on the phenomenal development of cinema in particular and audio-visual in general. This journal aims to provide research ...