Jurnal Pendidikan Nonformal
Vol 18, No 1 (2023): Maret 2023

Kemitraan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Dalam Pengelolaan Pendidikan Nonformal di Kota Yogyakarta

Entoh Tohani (Universitas Negeri Yogyakarta)
RB. Suharta (UNY)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kemitraan yang dilakukan oleh PKBM dalam pengelolaan pendidikan nonformal di Kota Yogyakarta, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Kemitraan sangat penting dilakukan sebagai suatu fungsi pengelolaan lembaga untuk mendapatkan sumber daya dari luar lembaga yang mendukung keberhasilan pencapaian tujuan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian survey eksploratori. Data diperoleh dengan menggunakan angket tertutup secara online dengan google form yang disebarkan kepada 28 pengelola PKBM yang melaksanakan kemitraan selama 5 tahun terakhir. Analisis data dilakukan dengan cara mengelompokkan kategori jawaban, mencari presentasi tanggapan dan menginterprestasikan jawaban. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam lima tahun terakhir PKBM melakukan kemitraan dengan baik dengan lembaga-lembaga terkait dalam rangka melaksanakan kegiatan pendidikan nonformal walau masih perlu dioptimalkan baik dalam bentuk, cara, dan hasil kemitraan. Oleh karena itu, kemampuan menjalin kemitraan perlu dioptimalkan oleh pengelola PKBM dengan menyelenggarakan upaya pengembangan berkelanjutan.

Copyrights © 2023