PAUD Lectura: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini
Vol. 6 No. 02 (2023): PAUD Lectura: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini

Sumbangan Gadget bagi Keterlambatan Bicara Anak Usia Dini

Effran Zudeta (Universitas Lancang Kuning)
Meta Silfia Novembli (Universitas Lancang Kuning)
Nisaul Hasanah (Universitas Lancang Kuning)



Article Info

Publish Date
14 Apr 2023

Abstract

Perkembangan bahasa pada anak usia dini sangat penting bagi kelangsungan hidupnya sebagai makhluk sosial. Saat ini, anak-anak memiliki lebih banyak akses ke media elektronik setiap hari dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa anak yang sibuk dengan gadget berpotensi mengalami keterampilan perkembangan bahasa karena minimnya interaksi, menghasilkan perilaku menyimpang, penurunan kognitif. Paparan awal media elektronik pada usia dibawah dua tahun memberikan dampak pada bahasa, tetapi masih belum dapat disimpulkan. Penelitian ini bertujuan mengungkap dampak paparan awal gadget terhadap perkembangan bahasa dan perilaku mirip autis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa anak yang menghabiskan waktu menonton lebih dari 3 jam per hari mengalami keterlambatan bahasa dan rentang perhatian yang pendek, sedangkan anak yang menghabiskan waktu menonton kurang dari 3 jam per hari mengalami keterlambatan bahasa, rentang perhatian yang pendek, dan hiperaktif. Ditemukan bahwa lebih dari separuh anak (55%) tidak memiliki interaksi dengan orang tua selama anak menggunakan gadget, keterlambatan bicara dan perhatian pendek telah dilaporkan pada semua kasus, dan hiperaktif ditemukan pada 70% anak.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

paud-lectura

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Social Sciences

Description

PAUD Lectura is a journal published by PG-PAUD FKIP Lancang Kuning University. This Journal as a scientific media for research study of lecturers, students and other researchers related to early childhood education. This journal is published periodically twice a year, in October and April. The ...